Search
24 C
en
  • Sign in / Join
Jateng Suaranacom
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Parlementaria
  • Peristiwa
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Lainnya
    • Kepolisian
    • Ekonomi
    • Mahasiswa
    • DRPD
Jateng Suaranacom
Search
Home BERITA UTAMA BUDAYA DAERAH KUDUS Sedekah Bumi Desa Kajar Jadi Wujud Syukur dan Pelestarian Budaya Leluhur
BERITA UTAMA BUDAYA DAERAH KUDUS

Sedekah Bumi Desa Kajar Jadi Wujud Syukur dan Pelestarian Budaya Leluhur

Andi Nugroho (sastra)
Andi Nugroho (sastra)
19 May, 2025 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Kepala Desa Kajar dalam sambutanya di puncak acara Sedekah Bumi Desa Kajar (foto:AN.Sastra)

KUDUS | jateng.suarana.com - Puncak acara Sedekah Bumi Desa Kajar, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus dimeriahkan dengan pagelaran Ketoprak Kembang Joyo yang berlokasi di Lapangan Desa Kajar. Senin (19/5).

Serangkaian acara Sedekah Bumi Desa Kajar di mulai sejak hari Jumat (17/5) dengan penyembelihan kerbau, Khotmil Qur'an dan Doa Bersama pada hari Sabtu yang dilanjutkan dengan pagelaran Wayang Kulit dan Kenduri Masal pada hari minggu dan di tutup dengan pagelaran seni Ketoprak.

Di tengah cuaca hujan yang berlansung sejak siang hingga malam hari, tidak menjadi penghalang bagi masyarakat yang tetap antusias menyaksikan dan meramaikan pagelaran ketoprak yang berlangsung.

"Meskipun cuacanya seperti ini, tapi alhamdulillah atusias warga Desa Kajar sangat luar biasa sekali, mereka tetap berbondong-bondong hadir untuk menyaksikan pagelaran ketoprak malam ini," terang Bambang selaku Kepada Desa Kajar saat ditemui di lokasi acara.

Bambang selaku Kepala Desa Kajar juga menjelaskan bahwa acara Sedekah Bumi desa kajar ini adalah sebagai ungakapan rasa syukur dan juga warisan Budaya yang harus dilestarikan.

"Sedekah bumi ini sebagai ungkapan rasa syukur pada Tuhan atas bumi yang sudah kita tempati dengan segala kenikamatanya dan ini juga sebuah tradisi turun temurun dari nenek moyang yang harus kita lestarikan," jelasnya.




Masih ditempat yang sama, anggun salah satu warga Desa Kajar yang tengah menikmati acara pagelaran ketoprak mengatakan bahwa dirinya sudah menunggu puncak acara ini sejak kemarin.

"Saya sudah menunggu acara ini sejak kemarin mas, walau dengan cuaca seperti ini tapi banyak yang nonton juga. Alhamdulillah kajar luar biasa kemarin pagelaran Wayang Kulit, hari ini pagelaran Ketoprak," katanya.

Di angkir acara Bambang berharap melalui acara Sedekah Bumi ini, bisa membawa keselamatan dan keberkahan bagi seluruh warga Desa Kajar.

"Harapan saya melalui acara Sedekah Bumi ini semoga Desa Kajar diberikan keberkahan, seluruh warga diberikan keselamatan dan kesehatan. Wujud syukur kita, berharap Desa kajar bisa jadi Desa yang gemah ripah loh jinawi," pungkasnya.

Via BERITA UTAMA
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Older Posts
Newer Posts

You may like these posts

Stay Conneted

facebook Like
youtube Subscribe
instagram Follow

Featured Post

Kudus Tampilkan Produk Unggulan di Jateng Fair 2025. Gubernur Jawa Tengah Cicipi Jenang Karomah

Andi Nugroho (sastra)- June 29, 2025 0
Kudus Tampilkan Produk Unggulan di Jateng Fair 2025. Gubernur Jawa Tengah Cicipi Jenang Karomah
Stan Dekranasda Kabupaten Kudus dalam cara Jateng Fair 2025 di PRPP (foto:AN.Sastra) KUDUS | jateng.suarana.com – Gelaran tahunan Jateng Fair 2025 resmi dibuk…

Most Popular

Tak Kunjung Pindah Usai di Sidak, Beragam Spekulasi Masyarakat Banjiri Toko Buah Dawe : Dugaan Beking Anggota DPRD

Tak Kunjung Pindah Usai di Sidak, Beragam Spekulasi Masyarakat Banjiri Toko Buah Dawe : Dugaan Beking Anggota DPRD

June 24, 2025
Kudus Tampilkan Produk Unggulan di Jateng Fair 2025. Gubernur Jawa Tengah Cicipi Jenang Karomah

Kudus Tampilkan Produk Unggulan di Jateng Fair 2025. Gubernur Jawa Tengah Cicipi Jenang Karomah

June 29, 2025
SMP 2 Kaliwungu Kudus Raih Juara Umum 3 KU-15 di Ajang Milk Life Athletics Challenge 2025

SMP 2 Kaliwungu Kudus Raih Juara Umum 3 KU-15 di Ajang Milk Life Athletics Challenge 2025

June 23, 2025

Editor Post

HMI Cabang Kudus Soroti Kebijakan Pengelolaan Sampah yang Gagal, Masyarakat Terancam!

HMI Cabang Kudus Soroti Kebijakan Pengelolaan Sampah yang Gagal, Masyarakat Terancam!

January 23, 2025
Kepala Desa Kajar Tanggapi Aksi Aliansi Masyarakat di Kejari Kudus Terkait Proyek Sumur ABT

Kepala Desa Kajar Tanggapi Aksi Aliansi Masyarakat di Kejari Kudus Terkait Proyek Sumur ABT

May 16, 2025
Naas, Curi Pisang Demi Makan Sang Adik, Yatim Piatu di Pati Diarak Warga

Naas, Curi Pisang Demi Makan Sang Adik, Yatim Piatu di Pati Diarak Warga

February 22, 2025

Popular Post

Tak Kunjung Pindah Usai di Sidak, Beragam Spekulasi Masyarakat Banjiri Toko Buah Dawe : Dugaan Beking Anggota DPRD

Tak Kunjung Pindah Usai di Sidak, Beragam Spekulasi Masyarakat Banjiri Toko Buah Dawe : Dugaan Beking Anggota DPRD

June 24, 2025
Kudus Tampilkan Produk Unggulan di Jateng Fair 2025. Gubernur Jawa Tengah Cicipi Jenang Karomah

Kudus Tampilkan Produk Unggulan di Jateng Fair 2025. Gubernur Jawa Tengah Cicipi Jenang Karomah

June 29, 2025
SMP 2 Kaliwungu Kudus Raih Juara Umum 3 KU-15 di Ajang Milk Life Athletics Challenge 2025

SMP 2 Kaliwungu Kudus Raih Juara Umum 3 KU-15 di Ajang Milk Life Athletics Challenge 2025

June 23, 2025

Media Network

  • Suarana.com
  • Jabar Suarana
  • Jateng Suarana
  • Jatim Suarana
  • Sumsel Suarana
  • Sumut Suarana
  • Aceh Suarana
  • Lampung Suarana
  • Kalbar Suarana
  • Pontianak Suarana
  • Epaper Suarana
  • Tv Suarana
  • Suarana Group
  • Edu Suarana
  • Umkm Suarana
Jateng Suaranacom

PT. Media Suarana Mahesa

Suarana Jateng menghadirkan berita terkini dan terpercaya dari Jawa Tengah. Update lengkap seputar politik, budaya, ekonomi, dan peristiwa penting Jateng.

Contact us: suaranagroup@gmail.com

DMCA.com Protection Status Google News

Follow Us

© 2024 Jateng Suarana Published By Suarana.com
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Sitemap