Search
24 C
en
  • Sign in / Join
Jateng Suaranacom
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Parlementaria
  • Peristiwa
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Lainnya
    • Kepolisian
    • Ekonomi
    • Mahasiswa
    • DRPD
Jateng Suaranacom
Search
Home BERITA UTAMA DAERAH Kepolisian Sambangi Korban Pengeroyokan Oknum Suporter Bola, Polres Kudus Bakal Tindak Tegas Pelaku
BERITA UTAMA DAERAH Kepolisian

Sambangi Korban Pengeroyokan Oknum Suporter Bola, Polres Kudus Bakal Tindak Tegas Pelaku

Redaksi
Redaksi
02 Dec, 2024 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
 

KUDUS | Suarana.com - Seorang pemuda berinisial IPA (23), warga Desa Ngembal Kulon, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus diduga menjadi korban pengeroyokan oknum suporter sepakbola. Korban sempat diisukan meninggal dunia. Begini kondisinya.

Kapolres Kudus, AKBP Ronni Bonic, bersama jajaran datang langsung ke rumah IPA, Senin (2/12/2024). IPA sebelumnya sempat dirawat di rumah sakit karena mengalami luka-luka.

Korban mengalami luka pada bibir, leher, dan kepala. Korban saat ini di rumah, namun akan kembali dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Kami datang untuk menjenguk saudara Irfan (IPA) karena kemarin ada beberapa isu terkait bahwa korban ini meninggal dunia ya. Jadi sudah bisa lihat sendiri bagaimana kondisinya Irfan membaik," jelas Ronni kepada wartawan ditemui di lokasi, Senin (2/12/2024).

Ronni berencana akan membawa korban kembali ke rumah sakit. Tujuannya untuk memeriksa lebih lanjut kondisi korban yang sempat diduga dikeroyok suporter.

"Tadi saya minta staf Siddokes untuk dilakukan rontgen untuk memastikan lagi luka baik-baik saja tidak ada yang fatal," ungkap dia.

Lebih lanjut, Kapolres menyayangkan aksi oknum suporter yang melakukan tindakan anarkis hingga menganiaya seorang pemuda. Pihaknya mengklaim sudah melakukan penyekatan terhadap suporter agar tidak sampai ke Pati menyaksikan laga Persipa Pati melawan Persijap Jepara Liga 2 Indonesia.

"Kami sudah melakukan imbauan suporter Persijap, kami juga sudah melakukan penyekatan di beberapa tempat. Semua akses dari Jepara ke Pati banyak ya. Sehingga banyak bisa sampai ke wilayah Pati," jelasnya.

Akan tetapi, menurutnya suporter banyak datang ke Pati. Bahkan Kapolres mendapatkan laporan jika suporter dari Jepara bisa mendapatkan tiket untuk menyaksikan laga yang bertajuk derbi Muria ini.

Para suporter itu melewati Kudus saat kembali ke Jepara dari Pati. Saat itulah, beberapa oknum suporter diduga melakukan aksi anarkis hingga menganiaya korban.

"Makanya kemarin kami kita mencoba mengelola mereka bisa balik ke wilayah Kudus sampai Jepara. Kemarin secara umum sudah baik, tapi beberapa ada oknum masih ada melakukan tindakan yang tidak baik. Kemarin ada yang mengeluarkan kembang api. Kemudian ada juga aksi (penganiayaan) ke Irfan yang kami duga dari suporter," jelasnya.

AKBP Ronni Bonic berjanji akan menindak tegas para pelaku. Polisi masih mendalami dan memburu para pelaku dugaan pengeroyokan tersebut.

"Intinya terkait masalah ini kita arahkan pihak keluarga lapor ke Polres Kudus ini pasti akan tindak lanjuti. Ini akan kita prioritaskan terhadap oknum suporter yang melakukan tindakan anarkis, penganiayaan pasti kami tindak tegas sehingga tidak terulang lagi," ungkap Ronni.

"Masih kita dalami, proses penyelidikan, tadi malam keluarganya bikin laporan. Anggota tim sedang melakukan tindakan," pungkasnya.


  • Andi Nugroho 







Suarana.com hadir di seluruh wilayah. Baca juga jaringan media kami:

  • Suarana.com
  • Jabar.suarana.com  
  • Jatim.suarana.com  
  • Jateng.suarana.com  
  • Sumsel.suarana.com  
  • Sumut.suarana.com  
  • Aceh.suarana.com  
  • Lampung.suarana.com

Kami juga menyediakan layanan untuk Anda:

TV.suarana.com (Layanan TV streaming)  
Epaper.suarana.com (Akses koran digital)  
Promo.suarana.com (Penawaran promosi terbaru)  
Edu.suarana.com (Platform edukasi)  
Catatan.suarana.com (Berita dan catatan harian)  
Adv.suarana.com (Layanan iklan)  
Store.suarana.com (Toko online Suarana)

Via BERITA UTAMA
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Older Posts
Newer Posts

You may like these posts

Stay Conneted

facebook Like
youtube Subscribe
instagram Follow

Featured Post

Wujud Komitmen Menjaga Lingkungan, BSN Kudus Bersihkan Sungai Dari Tumpukan Sampah

Andi Nugroho (sastra)- May 21, 2025 0
Wujud Komitmen Menjaga Lingkungan, BSN Kudus Bersihkan Sungai Dari Tumpukan Sampah
BSN Kudus bersama BPBD Kudus bersihkan sungai Piji (foto:AN.Sastra) KUDUS | jateng.suarana.com - Organisasi Masyarakat (Ormas) Bodyguard Srigala Nusantara (B…

Most Popular

Luar Biasa! Antusias Pemuda RT.06 RW.01 Warnai Kirab Sedekah Bumi di Desa Colo

Luar Biasa! Antusias Pemuda RT.06 RW.01 Warnai Kirab Sedekah Bumi di Desa Colo

May 17, 2025
Kepala Desa Kajar Tanggapi Aksi Aliansi Masyarakat di Kejari Kudus Terkait Proyek Sumur ABT

Kepala Desa Kajar Tanggapi Aksi Aliansi Masyarakat di Kejari Kudus Terkait Proyek Sumur ABT

May 16, 2025
Wujud Komitmen Menjaga Lingkungan, BSN Kudus Bersihkan Sungai Dari Tumpukan Sampah

Wujud Komitmen Menjaga Lingkungan, BSN Kudus Bersihkan Sungai Dari Tumpukan Sampah

May 21, 2025

Editor Post

HMI Cabang Kudus Soroti Kebijakan Pengelolaan Sampah yang Gagal, Masyarakat Terancam!

HMI Cabang Kudus Soroti Kebijakan Pengelolaan Sampah yang Gagal, Masyarakat Terancam!

January 23, 2025
Naas, Curi Pisang Demi Makan Sang Adik, Yatim Piatu di Pati Diarak Warga

Naas, Curi Pisang Demi Makan Sang Adik, Yatim Piatu di Pati Diarak Warga

February 22, 2025
Tunaikan Nazar, Pria Asal Kudus Jalan Kaki ke Makam Sunan Muria Usai Pelantikan Samani-Belinda

Tunaikan Nazar, Pria Asal Kudus Jalan Kaki ke Makam Sunan Muria Usai Pelantikan Samani-Belinda

February 22, 2025

Popular Post

Luar Biasa! Antusias Pemuda RT.06 RW.01 Warnai Kirab Sedekah Bumi di Desa Colo

Luar Biasa! Antusias Pemuda RT.06 RW.01 Warnai Kirab Sedekah Bumi di Desa Colo

May 17, 2025
Kepala Desa Kajar Tanggapi Aksi Aliansi Masyarakat di Kejari Kudus Terkait Proyek Sumur ABT

Kepala Desa Kajar Tanggapi Aksi Aliansi Masyarakat di Kejari Kudus Terkait Proyek Sumur ABT

May 16, 2025
Wujud Komitmen Menjaga Lingkungan, BSN Kudus Bersihkan Sungai Dari Tumpukan Sampah

Wujud Komitmen Menjaga Lingkungan, BSN Kudus Bersihkan Sungai Dari Tumpukan Sampah

May 21, 2025

Media Network

  • Suarana.com
  • Jabar Suarana
  • Jateng Suarana
  • Jatim Suarana
  • Sumsel Suarana
  • Sumut Suarana
  • Aceh Suarana
  • Lampung Suarana
  • Kalbar Suarana
  • Epaper Suarana
  • Tv Suarana
  • Suarana Group
  • Edu Suarana
  • Umkm Suarana
Jateng Suaranacom

PT. Media Suarana Mahesa

Kantor Perwakilan Provinsi Jawa Tengah: Colo RT.06/01 Ds. Dawe Kabupaten Kudus Prov. Jawa Tengah. Website: Jateng Suarana - WhatsApp: 081226839024.

Contact us: suaranagroup@gmail.com

DMCA.com Protection Status Google News

Follow Us

© 2024 Jateng Suarana Published By Suarana.com
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Sitemap